[TUNAS BESTARI NEWS | RILIS TRAINING ORGANIZATION II DAY 2]
.
Salam Perjuangan !
Hidup Mahasiswa !
Hidup Rakyat Indonesia !
.
Hallo Saintis Muda !
.
Training Organization II Hari Kedua, Pelajari Personal Power dan Tiga Materi Lainnya
.
Pekanbaru (18/10/2021) – BEM FMIPA UNRI adakan kegiatan TO II lanjutan pada Sabtu (16/10). Kegiatan ini dilaksanakan melalui Zoom Cloud Meetings. Sekitar pukul delapan pagi, kegiatan hari kedua dimulai dengan pembukaan oleh MOT, dilanjutkan penyampaian materi oleh Ramadhana Ari mengenai “Advokasi II”.
.
Pada paparannya, Ari menyampaikan arti penting dari advokasi, strategi dan taktik dalam penyampaian advokasi, langkah-langkah pada advokasi, peran advokasi dalam kehidupan terutama pada kelembagaan kampus, serta resiko kerja advokasi itu sendiri.
.
“Dalam advokasi, ada strategi dan taktik yang digunakan, yaitu perencanaan dan pemanfaatan segenap kegiatan untuk memperjuangkan sesuatu agar mencapai tujuan melalui suatu penggunaan sumber daya dan kekuatan pada situasi dan kondisi yang tepat,” ujar Ari.
.
Sasaran dan strategi dari advokasi bisa disingkat dengan ‘SMART’, yaitu specific (rumusan masalah harus konrit dan jelas), measurable (bisa dipantau dan diketahui), achievable (sasarannya bisa dicapai), realistic (mampu melaksanakan dan mencapainya), serta time-bound (batas waktu yang jelas).
.
Setelah itu, kegiatan dilanjutkan dengan penyampaian materi “Personal Power” yang disampaikan oleh Syafrul Ardi. Pada materi ini, Ardi sampaikan perbedaan antara potitional power dan personal power.
.
“Diri kita lah yang menentukan ingin menempatkan diri seperti apa. Jika kita belum mempunyai personal power, kita harus mengenal diri kita terlebih dahulu dan kita harus bisa menjadi sosok inspirasi bagi diri kita sendiri,” pesannya.
.
Ada beberapa treatment yang dapat dilakukan untuk bisa mengenali dan mengembangkan diri, diantaranya membiasakan membaca literasi, memahami dinamika dan peristiwa yang kita alami, serta memiliki keberanian.
.
Kemudian, kegiatan dilanjutkan dengan penyampaian materi “Legal Drafting” oleh Nadia Dwi Anjulina, Direktur Administrasi & Keuangan Independent Democracy (IDE). Nadia menyampaikan kegunaan dan pentingnya materi legal drafting dalam pembuatan Rancangan Undang-Undang bagi mahasiwa dan tahapan-tahapan mengenai legal drafting. Nadia juga menjelaskan alur dalam legal drafting di kelembagaan mahasiswa yaitu perencanaan, penyusunan, pembahasan tingkat I, pembahasan tingkat II, pengesahan, dan pengundangan.
.
Cek postingan selengkapnya disini
👇👇👇
https://www.instagram.com/p/CVLI0epJ_QE/?utm_medium=copy_link
.
Ketua Pelaksana : Ade Wahyu Muchtar
Koordinator Acara : Nia Lovenia
•••••••••••••••••••••••••
DINAS MANAJEMEN SUMBER DAYA MAHASISWA
BEM FMIPA UNRI 2021
.
#BEMFMIPAUNRI
#TunasBestari
#SaintisMudaBerkarya
#DinasMSDMBEMFMIPAUNRI
#RilisTrainingOrganizationII
#Day-2