
[TUNAS BESTARI NEWS | RILIS FORKOM]
.
Salam Perjuangan !
Hidup Mahasiswa !
Hidup Rakyat Indonesia !
.
Hallo Saintis Muda !
.
Karakteristik Seorang Kominfo, Disha : Skill dan Karakter Sebagai Informan
.
Pekanbaru (10/08/2021) – Dinas Komunikasi dan Informasi (Kominfo) BEM FMIPA UNRI melaksanakan Forum Komunikasi atau Forkom ketiga pada Sabtu 07/08). Kegiatan Forkom ini dihadiri oleh Dinas Kominfo kelembagaan se-FMIPA UNRI.
.
Forkom dilaksanakan sekitar pukul empat sore melalui Google Meet dengan Alkamil (Aliansi Keluarga Mahasiswa Islam) sebagai tuan rumahnya. Dalam Forkom ketiga ini, Nadhella Fahira Faradisha -Direktur Public Relation Department UKM URC 2019- selaku pemateri menyampaikan mengenai karakteristik seorang Kominfo.
.
Komunikasi, publisitas, branding, dan collaboration adalah beberapa poin yang termasuk dalam Kominfo. Selain itu juga ada management issue, public information, public affair, dan media relations, serta fundrising.
.
Disha menjelaskan, meskipun sudah banyak bertemu dengan orang baru, setiap kita harus punya prinsip, baik dengan diri sendiri, psikologis, maupun lembaga. Bertemu dengan orang baru memberikan insight yang baru bagi kita agar memandang suatu masalah itu dengan berbagai macam sudut pandang.
.
“Jadi kita gak gampang gelisah dengan masalah kecil, gak gampang marah dengan sesuatu yang cuma printilan aja dan masih bisa tetap fokus pada sesuatu yang ingin kita capai,” ujar Mapres 1 Fakultas Teknik yang akrab disapa Disha ini.
.
Terdapat tiga skill yang harus dimiliki oleh Kominfo, yaitu Desain Komunikasi Visual (DKV), Hubungan Masyarakat (Humas), dan Jurnalistik.
.
Disha juga menyampaikan, Kominfo sebagai orang yang memberi informasi, setidaknya bisa mempunyai karakteristik di antaranya motivating, public speaking, understanding, dan problem solving. Tidak hanya itu, juga harus memiliki transfering and sharing, developing, branding, optimist, dan visionary.
.
“Optimize your productivity misinya jelas nggak sih di dalam hidup karena di saat kita mempunyai visi yang jelas, seberat apapun masalah hidup kita, kita akan selalu ingat dengan visi kita”.
.
Optimis dan produktif harus punya tujuan yang jelas. Untuk mencapai tujuan yang ingin kita capai harus melakukan sesuatu.
.
“Jadi semangat terus. Find the reason why you have to do something, why you do this, why you choose it,” ujar Disha menyemagati.
.
Di saat kita sudah menemukan alasan itu kita menjadi lebih mudah untuk melakukan sesuatu dan orang lain akan lebih mudah mendengarkan apa yang kita katakan. Orang lain juga lebih mudah merasakan apa yang kita rasakan sehingga akan terbentuk tujuan yang ingin dituju. (LA)
.
.
Gubernur Mahasiswa : Ridho Dwi Saputra
Wakil Gubernur Mahasiswa : Arsyal Syach Darma
•••••••••••••••••••••••••••
DINAS KOMUNIKASI DAN INFORMASI
BEM FMIPA UNRI 2021
.
#BEMFMIPAUNR
#TunasBestari
#SaintisMudaBerkarya
#DinasKominfoBEMFMIPAUNRI
#RilisForumKomunikasi
#singkirkanpremanisme
#NoPremanismeDiKampus